Wednesday, January 22, 2020

Pembuatan Alat Peraga Geografi (Cutaway Object) dari Bahan Tepung


Alat peraga geografi yang dimaksud adalah relief permukaan bumi, maket atau model gunung berapi, lipatan, patahan, lempeng tektonik, dan lain-lain. Sebagian bahan pembuatan kerajinan tangan ini juga menggunakan bahan bekas. Hasil karya siswa dapat dipergunakan dalam pembelajaran geografi. Teknik dan bahan yang sama dapat pula digunakan untuk membuat manekin atau model dalam pembelajaran biologi, fisika, kimia, atau lainnya.
Adapun cara pembuatannya adalah:
a.    Penyiapan alat dan bahan, yaitu:
  1. Mangkuk plastik, sendok atau alat pengaduk, dan lidi.
  2. Tepung beras, tepung terigu, pewarna makanan, lem putih, dan air.
  3. Gabus bekas, pisau cutter, tripleks atau papan atau karton tebal berukuran 20 cm x 30 cm.
  4. Gambar warna contoh relief yang hendak dibuat miniaturnya.

b.    Potong dan ukirlah gabus sesuai dengan bentuk dasar gambar untuk dijadikan landasan isi relief. Rekatkan gabus tersebut ke papan landasan.
c.   Aduk hingga rata tepung beras dan tepung kanji dengan perbandingan 2 : 1. Tambahkan pewarna secukupnya hingga diperoleh warna yang terang sesuai kebutuhan. Setiap warna dalam gambar harus dibuatkan adonan tersendiri.
d.    Campurlah lem putih dengan air agar lebih encer, perbandingannya 1:1. Masukkan ke dalam campuran tepung beras dan terigu. Aduklah hingga menghasilkan adonan yang kental dan liat. Gunakan kedua tangan untuk membuat adonan lebih rata baik warna maupun campurannya dengan cara dibolak-balik dan diremas-remas.
e.    Bungkuslah gabus tersebut dengan adonan sesuai warna dan bentuk dalam gambar. Gunakan jari tangan, lidi, atau pisau cutter untuk membentuk relief dengan lebih detail. Rapikan bagian tepi dengan memotongnya dengan rapi atau menambalnya dengan adonan berwarna yang sesuai.
f.     Keringkan karya tersebut hingga kering betul, lalu beri detail warna yang sesuai untuk menyempurnakan hasil, lalu keringkan lagi.
g.    Berilah vernis atau cat semprot finishing clear ke seluruh permukaan karya. Bila perlu beri tatakan dan kotak kaca yang bagus.

Guru: Mujahidin Agus











Foto-foto: Jidint

KARYA: SISWA SMA NEGERI 01 UNGGULAN KAMANRE KAB. LUWU ANGKATAN I





 

1 comment:

Unknown said...

Do this hack to drop 2lb of fat in 8 hours

More than 160k women and men are utilizing a easy and secret "water hack" to drop 1-2 lbs every night in their sleep.

It is very simple and it works every time.

Just follow these easy step:

1) Get a drinking glass and fill it up half the way

2) Now learn this proven HACK

and you'll be 1-2 lbs skinnier the very next day!