Friday, February 3, 2017

CARA PRAKTIKUM Letusan Gunung Berapi SMAN 3 Palopo

Praktikum letusan gunung berapi dilakukan setiap kelompok, maksimal beranggotakan empat orang siswa. Pengelompokan dipisahkan antara laki-laki dan perempuan. Siswa diberikan kebebasan menentukan kelompoknya.

Pembuatan gunung berapi dilakukan sendiri setiap kelompok. Bahan pembuatan menggunakan barang bekas seperti kertas koran dan botol plastik.

Bahan magma/lava tiruan dimasukkan ke dalam botol (dapur magma). saat semua bahan dicampurkan di "dapur  magma" maka reaksi bahan-bahan tersebut menghasilkan dorongan gas dan panas yang menyebabkan cairan magma buatan tersebut keluar melalui selang ke kawah gunung berapi buatan.

Keluarnya magma dapat berupa letusan dahsyat (eksplosif) dan dapat berupa lelehan (efusif). Perbedaan tersebut dipengaruhi oleh kental tidaknya (veskositas) bahan dalam "dapur magma".

Video berikut belumlah sempurna, hanya editan sederhana di gawai siswa.
Selamat mencoba, semoga dapat menginspirasi. (Jidint)





VIDEO Letusan Gunung Api "TERANEH"